Persepsi
Persepsi
- • Mariani Ng - 18 August 2024

Setiap orang punya persepsi, karena kita berespon terhadap persepsi. Ketika kita berbicara, kita berharap orang lain mengerti persepsi kita atau maksud kita. Namun tidak jarang terjadi salah persepsi.
Persepsi adalah apa yang kita pikirkan. Pada saat berkomunikasi, kita berusaha untuk menyampaikan apa yang ada di pikiran kita kepada orang lain. Komunikasi yang tidak jelas bisa menimbulkan salah persepsi. Untuk itu lakukanlah komunikasi dengan jelas.
Selain dari komunikasi, persepsi juga datang dari sebuah kejadian. Jika dalam komunikasi ada salah persepsi, maka dari sebuah kejadian, bisa terjadi prasangka. Yang berpikir positif akan melihat sebuah kejadian secara positif. Sebaliknya yang berpikir negatif akan melihat sebuah kejadian secara negatif.
Persepsi adalah internal sinema kita. Persepsi seseorang bisa dipengaruhi oleh pengalaman., baik pengalaman yang menyenangkan maupun yang tidak menyenangkan. Misalnya: ketika beberapa orang diminta menggambarkan tentang buah apel, maka akan muncul gambaran yang berbeda-beda. Ada yang mengatakan: merah, hijau, manis, asem, atau bahkan upacara.
Atau ada orang tersenyum. Persepsi orang terhadap orang yang tersenyum juga akan berbeda. Mungkin ada mempersepsikannya dengan: ramah, menyindir, ada maunya, dan sebaginya.
Untuk itu kita perlu mengelola persepsi, yakni dengan senantiasa berpikir “apa adanya”, bukan “ada apanya”. Jika muncul persepi “ada apanya’ lakukanlah klarifikasi. Jangan banyak melakukan judgment terhadap perkataan orang, atau kejadian yang Anda lihat. See what you see, and hear what you hear. Hati-hati dengan persepsi dan pikiran.

Mariani Ng
Recent Posts
Collaborative
- • Mariani Ng - 28 February 2025
Bhutan, Negara Bahagia
- • Mariani Ng - 13 February 2025
Beda Itu Indah
- • Mariani Ng - 08 February 2025
Well-Formed Problem
- • Mariani Ng - 06 January 2025
Pemaknaan
- • Mariani Ng - 06 January 2025
Popular Posts
Apa Itu Neuro-Semantics?
- • Mariani Ng - 03 April 2024
Apa itu Meta Coach?
- • Mariani Ng - 03 April 2024
7 Ketrampilan Dasar Meta Coach
- • Mariani Ng - 20 August 2024
Untuk Apa Neuro Semantics (NS) – NLP Diciptakan?
- • Mariani Ng - 20 August 2024
Apakah Mereka Boleh Berpikir?
- • Mariani Ng - 28 August 2024